Tuntutan masyarakat modern yang ingin melakukan banyak hal dengan praktis, membuat teknologi semakin berkembang kian harinya. Apalagi dalam dunia bisnis e-commerce, layanan yang ditawarkan harus selalu baik di mata customer. Maka dari itu, perusahaan memikirkan bagaimana caranya customer dapat masuk ke layanan bisnis dengan cara paling efektif dan juga faktor keamanan adalah faktor penting yang harus selalu dijaga. Salah satu cara untuk memastikan kedua hal tersebut adalah dengan menerapkan OTP.
OTP singkatan dari one time password, dimana metode ini sebenarnya sudah tidak asing lagi dalam dunia bisnis. Ketika mendaftar untuk memasang layanan baru, pasti customer diminta verifikasi bukan? Biasanya password perusahaan dikirim melalui kode OTP, dan kode dikirimkan melalui sms dengan batas waktu tertentu. Itu adalah cara paling sederhana agar customer bisa menggunakan layanan dan sesuai kebutuhannya.
Tapi ternyata akhir – akhir ini ada solusi lebih cerdas yang bisa lebih menguntungkan. Yaitu miss call OTP. Kode dikirimkan melalui miss call ke nomor pengguna dengan cara yang lebih efisien. Perusahan dapat melakukan efisiensi dengan menerapkan solusi tersebut, maka mulai diterapkanlah metode ini untuk proses yang lebih luas. Hal tersebut memiliki alasan yang menjanjikan, untuk lebih lengkapnya simak ulasan di bawah ini yuk!
Verifikasi Data
Dikarenakan banyaknya kasus penipuan dan pemalsuan identitas, menyebabkan layanan pada platform online menjadi kekhawatiran tersendiri. Tapi, dengan miss call OTP semua itu bisa diminimalisir. Karena setiap customer login, semua sudah diotentikasikan oleh sistem. Ini cukup praktis, dikarenakan cara kerjanya dapat membantu memfilter nomor ponsel palsu, salah, bahkan yang tidak lengkap. Semua itu untuk memastikan valid tidaknya informasi yang layak masuk ke dalam database bisnis.
Biaya yang Minim
Dari penjelasan di atas sudah disinggung sedikit bahawasanya miss call OTP ternyata lebih efektif dibanding sms OTP. Jika sms, pasti memakan tarif untuk penerima. Bagaimana jika bisnis dengan skala besar, dan ribuan customer ingin masuk ke layanan? Pasti biaya sms yang dikeluarkan tidak lagi sedikit. Belum lagi jika customer berada di luar negeri, tarif sms-nya bisa lebih besar lagi. Beda lagi jika memasang miss call OTP, biaya yang dikeluarkan bisa 70% lebih rendah dari sms. Apalagi sebagai customer tidak perlu menjawab apapun jika ada miss call, sehingga proses di sisi customer pastinya akan lebih mudah.
Strategi Pemasaran
Strategi pemasarannya dari sisi mana? Jadi ketika banyak customer login, pasti nomor ponsel customer sudah tersimpan dalam database. Sehingga pihak marketing dapat melakukan promosi lewat nomor telepon customer yang sudah terdaftar. Bisa dengan mengirimkan chat promo, voucher, maupun iklan atau fitur terbaru terkait bisnis. Belum lagi kalau ternyata customernya potensial, maka besar kemungkinan untuk terjadi transaksi pembelian.
Integrasi Cepat
Dengan proses dan dokumentasi API yang lengkap, membuat miss call OTP lebih mudah diintegrasikan. Untuk bisnis yang menggunakan aplikasi mobile Android, disediakan juga snippet code untuk menangkap kode OTP dari misscall secara otomatis. Ia akan bekerja dengan cepat untuk menangkap perjalanan pengguna, serta laporan terkait sistem-pun akan mudah dilakukan.
Itulah beberapa alasan kenapa perusahaan besar harus mulai beralih ke miss call OTP. Dilihat dari penjelasan di atas, memang lebih menguntungkan, bukan? Ingin menerapkan fitur yang sama di perusahaan Anda? Motict siap membantu mengintegrasikan miss call OTP ke dalam sistem Anda untuk kemudahan dan kelancaran berbisnis.
Opmerkingen